Thursday, March 16, 2017

Surat dari Indonesia untuk Raja Salman, Apa Isinya?

Sesaat sebelum Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud dan rombongan meninggalkan Bali, Minggu (12/3/2017), duta Besar Republik Indonesia untuk Arab Saudi Agus Maftuh Abegebriel menyerahkan sebuah amplop cokelat. Agus mengatakan, amplop cokelat tersebut berisi tiga lembar surat yang ditulis dalam bahasa Arab.




"Suratnya ditulis dengan bahasa Arab. Isinya kami menyampaikan terima kasih atas kunjungan Raja Salman ke Indonesia setelah kunjungan terakhir Raja Arab Saudi 47 tahun lalu," kata Agus setelah mengantar Raja Salman di Bandara Ngurah Rai, Bali.

Selain melalui surat, ucapan terima kasih juga disampaikan Agus secara langsung.

"Saya ucapkan beberapa kalimat terima kasih atas kunjungan Paduka ke negara keduanya Indonesia, kepada beliau saya bilang Indonesia adalah kepingan surga yang jatuh ke bumi," ucapnya.

Menurut Agus, ucapan ini disambut dengan senyuman Raja Salman.

Agus menuturkan, kunjungan Raja Salman ke Bali memberi keuntungan diplomatik, terutama di bidang ekonomi dan kerjasama haji.

"Salah satu yang paling dahsyat adalah penandatangan MoU strategic partnership. Ini akan jadi payung besar bersama antara Indonesia dan Arab Saudi," kata Agus.

Selama kunjungan ke Indonesia, lanjut dia, Indonesia dan Arab Saudi juga membahas mengenai rencana investasi pariwisata, khususnya untuk Indonesia Timur dan wilayah Sumatera.

Mengenai penambahan kuota haji untuk Indonesia, jumlahnya naik dari 168.000 menjadi 221.000. Proses negosiasi dilakukan melalui Dewan Malafi dari Kerajaan Arab Saudi.

No comments:

Post a Comment